#MyLifeAsEditor 1: Kejutan dari Strawberry

A4_STRAWBERRY SURPRISEGimana rasanya, kalau buku yang kamu konsep bakal difilmkan dan dimainkan oleh artis idola? Seneng banget!

Itu yang saya rasakan, ketika tahu buku The Strawberry Surprise karya Desi Puspitasari, akan difilmkan oleh Starvision, dan dimainkan oleh Reza Rahardian dan Acha Septriasa.

“Ih, Non.. Kamu kan cuma editornya, yang nulis itu kan Desi.”

Etapi, tahukah kalian bagaimana proses karya ini bisa menjadi novel, jika tanpa saya meminta Desi untuk menulis serial Love Flavour?

Di kantor saya (sepertinya juga di kantor penerbitan lain), pernah ada wacana untuk mengganti kata EDITOR menjadi IDETOR. Alasannya, karena pekerjaan editor tidak hanya sebatas mengedit kata dan kalimat, tapi juga sampai mengonsep, mengamati tren buku di pasaran, sampai mengorder penulis untuk mengerjakan naskah yang sudah kita konsep tersebut.

Begitu pula dengan novel The Strawberry Surprise ini.

strawberry-surprise-dpnBerawal dari ketika di tahun 2013 saya membuat rencana kerja untuk menerbitkan novel serial Love Flavour. Maka segeralah saya menawari penulis-penulis yang handal dan patuh waktu, untuk bisa mengerjakannya. Salah satunya, mengorder Desi untuk menulis novel cinta rasa Strawberry ini.

Setelah saya mengorder dan membrief Desi tentang novel seperti apa yang saya inginkan, maka dia mulai menyusun sinopsisnya.

Lantas, saya langsung menyetujuinya?

Enggak dong. Sinopsis pertamanya, saya tolak. Alasannya, tidak sesuai dengan Love Flavour yang saya inginkan. Baru di sinopsis kedua saya terima, tetapi tentu dengan catatan panjang revisi.

Hasilnya? Terbitlah buku-buku serial Love Flavour ini. The Strawberry Surprise difilmkan oleh Starvision. Sedangkan The Chocolate Chance dibeli hak cipta terbitnya oleh penerbit Lejen Press, Malaysia, dan di sana menjadi bestseller.

Jadi, boleh dong, saya sebagai Idetor berbahagia? Melihat karya-karya yang saya konsep ini diminati banyak orang sampai ke mancanegara, dan melihat karya-karya tersebut ramai dibicarakan banyak orang. Apalagi penulisnya ya, pasti bangga luar biasa.

Ah, begini ternyata kerja di balik layar.

Anyway, berikut official trailer Strawberry Surprise yang akan tayang perdana di bioskop pada 9 Oktober 2014.


Selamat menonton bukunya dan membaca filmnya. 🙂

 

5 thoughts on “#MyLifeAsEditor 1: Kejutan dari Strawberry

  1. Great job!!!!! *kiss and hughs
    Bisa bayangin rasa bahagianya!

    Sepertinya memang perlu ganti nama, deh, melihat deskripsi pekerjaan. Hehehe. Toh, sering juga pekerjaan menyunting diorder ke freelancer. 😉

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *