#1000BooksForKids: Barney – Kereta Api Warna-Warni

Reading Friday yang diposting Saturday. :)))))

Sebelumnya #1000BooksForKids lainnya bisa dibaca di sini ya…

Kali ini saya mau share buku cerita anak yang palingggggg… disukai Luna. Saking sukanya buku ini sampe kumal dan covernya udah hampir lepas. Bukan karena dengan sengaja di sobek, tapi karena sering dibolak-balik, dibaca-baca, sampai dibawa tidur.

Book Review: Barney - Kereta Api Warna-Warni

“Barney: Kereta Api Warna-Warni”
Penerbit Tiga Serangkai
Penulis: Gayla Amaral
Ilustrator: Darrell Baker
Soft cover, 24 halaman

Read more

Asyiknya Main Puzzle

asyiknya main puzzle

Kemarin malam, Luna seneng banget. Kelihatan dari wajahnya yang sumringah dan antusias buka segel plastik. Gimana enggak hepi, kalau Si Bapak pulang kerja bawain 2 mainan buat dia. Puzzle kayu dan kereta api Thomas and Friends.

Kereta api karena doi lagi seneng banget sama Thomas. Setiap lihat kereta, semuanya dipanggil Thomas. Film Thomas enggak pernah bosen diputer berkali-kali. Dan lagu soundtrack Thomas diputar terus-terusan sampai saya hafal liriknya.

….
All with different roles to play
Round tidmouth sheds or far away
Down the hills and round the bends
Thomas and his friends!
….

Kalau puzzle, itu karena kami baca report harian di daycare, Luna sangat bersemangat ketika bermain puzzle. Trus jadi inget, dulu pas family gathering daycare ke kebun binatang, dia enggak bisa lepas sama puzzle yang udah selesai dimainin. Enggak mau jalan-jalan lihat binatang, maunya mainan puzzle. Dan beberapa bulan kemudian, saat kami lagi makan di Nanamia Pizzeria Tirtodipuran, dia bisa betah duduk di baby chairnya hanya karena mainan puzzle yang disediain di sana.

Read more