Dengan menulis judul itu mungkin saya akan diserang beberapa penulis buku atau blogger. Bagaimana bisa tidak ada istilah writer’s block sementara ada fase-fase di mana kita pernah mengalami buntu ide dalam menulis?
*hahahaha.. judulnya panjang bangett.. biarin. biar gampang kedetect di Google.*
Ketika weekend kemarin pulang ke rumah orangtua, di teras rumah saya mengobrol basa-basi dengan ibu tetangga depan, yang kemudian si cucu menyusul karena melihat ada Luna di situ. Luna yang sedang dalam fase pamer, langsung berlari ke dalam dan mengambil kertas origami serta spidolnya. Lalu dia menulis garis-garis tak beraturan di atasnya.
Melihat Luna menulis, ibu itu pun tiba-tiba bilang, “Luna udah pinter ya.. Megang spidolnya udah bener. Diajarin di sekolah yaa..”
Saya tentu senyum-senyum seneng dong.. Padahal memegang pensil yang benar sebenernya tidak pernah jadi kurikulum pribadi saya. Sesekali saya memang membenarkan caranya memegang pensil. Tapi kalau lagi males, ya saya diamkan aja dia memegang pensil seperti menggenggam sikat gigi. Read more
Kenapa ya harus Kartini? Padahal wanita lain juga banyak. Bisa jadi ada yang lebih pintar, bisa jadi ada yang berpikir kritis juga, bisa jadi ada yang ide-idenya lebih brilian. Iya ya, kenapa harus Kartini?
Jawabannya cuma satu. Karena Kartini menulis.
Dia menuliskan semuanya dalam bentuk surat. Pemikirannya, kegelisahannya, gugatannya, ide-idenya, mimpi-mimpinya, cita-citanya. Semuanya.
Bukan karena dia menulis status sepanjang 160 karakter. Bukan karena dia menulis status demi pencitraan dan popularitas. (saya yakin, jaman itu belum tren orang gila popularitas, pencitraan, dan kekinian.) Dia menulis karena dia ingin mengungkapkan semuanya pada sahabat-sahabatnya di Eropa.
Jangankan menulis, berpikiran maju pada jaman itu saja sudah melawan kodrat. Read more