Mari memberdayakan anak! *lalu digetok sama komnas ham perlindungan anak*
Saat anak memasuki usia 2 tahunan, selamat datang dalam “zona egois” dan “zona sok bisa”. Anak sudah tahu bahwa wanita cantik dan lemah lembut itu adalah ibunya, jadi ketika ibunya sedang menggendong bayi lain atau membantu anak kecil lain, bahkan cuma ngobrol bentarrr.. sama anak lain, dia akan protes dan memeluk ibunya erat-erat. “Ini ibuku!”
Selain itu dia juga merasa sok bisa melakukan segala hal, dari yang remeh temeh sampai yang berbahaya. Misal membuka kaitan gorden, atau.. menggunting sendiri bungkus snacknya. Sering kali ini menyenangkan, karena artinya anak sudah besar, sudah mandiri, dan pelan-pelan bisa kita latih untuk memutuskan keinginannya sendiri.
Tapiiii… di saat genting, buru-buru, dan biasanya itu pagi hari. Semuanya yang “sok bisa” itu ngrepotin.
“Udah, ibuk aja biar cepet.”
“Na ajaaa!!”
*lalu nunggu setahun di depan kamar mandi, sampai dia bisa nglepas kancing bajunya sendiri*