#SelasaSehat: Honey Ginger

Udah lama banget ya, tulisan #SelasaSehat ini enggak pernah publish. Biasanya sih, ditulis sama Nadia, tapi berhubung dianya sibuk, saya mau coba tulis sendiri. Semoga aja seri #SelasaSehat ini bisa publish terus 2 minggu sekali tiap Selasa. Diusahakann..

Resep Honey Ginger

Oke, kali ini saya mau bagi resep tradisional yang biasa saya kasih ke Luna tiap dia kena flu atau baru gejala flu. Resep ini aslinya enggak ada namanya, tapi saya kasih nama sendiri asal. Hahaha.. Read more

Healthy Dessert: CoYo [Guestpost]

Healthy Dessert: CoYo

Sudah Selasa lagi, sudah haus lagi sama asupan baru nan bergizi, kan? Halah :p

Kali ini tanpa banyak ngelantur di awal, temen saya, Nadia akan berbagi resep CoYo atau Coconut Yogurt hasil berguru dari Bu Janti @alterjiwo di kediamannya, Rumah Pendopo Maguwo, Sabtu lalu, 20 Januari 2016.

Ternyata gampang sekali loh.. Bahan yang dibutuhkan antara lain: Read more

Sarapan Sehat: Overnight Choco-Muesli [Guestpost]

Sarapan Sehat: Overnight Choco-Muesli

Kalau sedang kalut, saya senang memanjakan diri dengan makanan manis. Eh, dasar saya memang penggemar kue, cokelat, dan teman-temannya. Jadi meskipun saya sudah terbiasa minum teh, smoothie, wedang, tanpa campuran gula … tetap sulit rasanya untuk tidak melahap makanan manis. Ya sudah ….

Andalan/penyelamat/mood booster saya akhir-akhir ini jatuh kepada Muesli! Sajian sarapan yang isinya butiran gandum utuh dicampur dengan biji-bijian, buah kering (pisang, kurma), dan kacang ini benar-benar bikin nagih. Saya cemilin seperti biasa, untuk ganjalan saat waktu-waktu kritis tapi belum masuk jam makan. Saya campur dengan jus pisang kayu manis (one of my favorite!), kadang dicampur dengan lelehan cokelat panas.

Paling seru membuat muesli sejak saat malam sebelumnya, ini ada cara sederhananya: Read more

#RawSmoothies: 2016 Healthy Resolution

2016 Healthy Resolution

Baca “Selasa Sehat” lainnya juga ya..

Ini masih kerasa suasana tahun baru, kan? Masih musim untuk menetapkan niat baik dan rencana di tahun ini.

Bagi saya, hidup lebih sehat selalu akan berada di daftar teratas. Setiap harinya. Meski akhir Desember kemarin, saya curi-curi kesempatan makan sebanyak mungkin dan makan yang instan sesekali. Hihi. (Alasan, alasan). Percayalah, senengnya cuma sebentar. Sisanya ngumpul jadi rasa bersalah, karena sebetulnya bakal lebih puas kalo badan diisi dengan bahan-bahan yang baik dan jelas asal-usulnya.

So now, it’s time to begin a new day with quality food, organic one, lots of greens, veggies, fruits, daily dose of young coconut water, do some exercises (walking, running, yoga, meditation, salsa, anything!) to keep your excellent body posture.

Plus, yang penting adalah gimana menjaga mood dan pikiran biar senantiasa positif dan jauh dari stress. Itu yang paling penting.

Read more

#RawSmoothies: Pinacolada on the go!

[Selasa Sehat]

Baca resep smoothies dari Nadia lainnya juga yuk…

Purple Spingo | Warm and Cozy

resep raw smoothiesSeminggu belakangan ini saya sedang sering-seringnya bepergian, jadi intensitas menyentuh blender berkurang drastis! Huhuhu… Tapi namanya bikin smoothie harus tetep jalan meski pake bahan-bahan yang paling gampang ditemuin di jalan. Apa aja, menyesuaikan musim buah yang lagi in di kota kita.

Kali ini saya bikin salah satu jus Pinacolada dengan sedikit penyesuaian. Tetep enak, malah makin yummy rasanya. Yuk, simak resepnya.
Read more

#RawSmoothies: Warm and Cozy

[Selasa Sehat]

image

Smoothies ternyata enggak melulu yang dingin-dingin loh. Selama ini sebelumnya saya mikir, yang namanya smoothies ya bikinnya harus pake es batu dan air es. Tapi, temen saya Nadia kasih smoothies yang beda. Smoothies hangat!

Apalagi musim hujan telah tiba. Enaknya minum yang anget-anget. Bisa diminum pagi hari, merawat mata dan mengembalikan kondisi tubuh, plus rasanya enak banget!

Read more